Uncategorized

Langkah-Langkah Mudah Pembuatan Website Company Profile

Website company profile merupakan sebuah kebutuhan utama bagi bisnis di era digital. Memiliki online presence bagi bisnis sangatlah penting. Faktanya, sebanyak 66% pelanggan melakukan riset online sebelum bertransaksi. Maka dari itu, anda perlu tahu pembuatan website company profile yang baik.

Artikel kali ini, akan membahas semua hal mengenai website bisnis dan cara pembuatan website company profile untuk meningkatkan kredibilitas bisnismu. Tak perlu cemas, caranya cukup mudah dan pasti bisa membuatnya sendiri kok!

Cara Pembuatan Website Company Profile

Di era sekarang pembuatan website company profile bukanlah hal yang sulit, bahkan pemula tanpa pengetahuan coding sekalipun. Karena sekarang, ada WordPress sebagai CMS pembuat website yang praktis dan mudah digunakan.

Tapi sebelum masuk ke cara pembuatan website company profile, ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan terlebih dahulu, sebagai berikut:

  • Web hosting: layanan online yang memungkinkan pengguna mempublikasikan website atau aplikasi web pada internet. Hosting menyimpan semua file website di sebuah server yang dapat diakses secara online.
  • Nama domain: alamat yang mengantarkan pengguna ke website yang sedang dituju. Nama domain ini diakhiri dengan ekstensi .com, .co.id, dan sebagainya, yang anda ketikkan di kolom alamat browser ketika membuka sebuah situs.

Setelah keduanya sudah siap, anda bisa memulai membuat website. Berikut dibawah ini cara pembuatan website company profile yang bisa anda ikuti:

  1. Install WordPress

Langkah pertama tentu anda harus menginstall aplikasi WordPress terlebih dahulu. Jika sudah memiliki hosting dan domain, anda bisa langsung memasang WordPress secara otomatis dari layanan Panel. Langkah-langkahnya sebagai berikut:

  • Login ke website dengan mengetik: namadomainkamu.com/cpanel di browser
  • Buka Softaculous App Installer
  • Klik tombol Install Now
  • Pilih domain yang ingin diinstall dengan WordPress
  • Atur detail nama dan deskripsi website
  • Atur username dan password WordPress
  • Tunggu proses instalasi hingga selesai

2. Login dashboard WordPress

Setelah instalasi telah berhasil, login ke dashboard WordPress anda dengan mengetik namadomainkamu.com/wp-admin/ di browser. Lalu, masukkan username dan password akun, dan kamu akan diarahkan ke dashboard WordPress seperti tampilan berikut:

pembuatan website company profile

  1. Pilih tema

Langkah selanjutnya dalam pembuatan website company profile adalah memilih tema pada situs web. Sebelum anda memilih tema, perlu diperhatikan kriteria tentang tema yang bagus untuk sebuah website sebagai berikut:

  • Responsif: tema bisa menyesuaikan tampilan menu website sesuai dengan ukuran layar pengunjung jika dilihat dari PC, mobile, atau tablet.
  • SEO friendly: tema harus mendukung aspek SEO website agar mudah diindeks oleh Google.
  • User-friendly: website harus memiliki navigasi yang jelas supaya mudah diakses pengunjung.
  1. Atur tampilan website

Selanjutnya, anda perlu mengatur tampilan website agar lebih nyaman dan mudah diakses oleh pengunjung. Beberapa hal yang perlu anda perhatikan saat mengatur tampilan pada situs web company profile yaitu:

  • Skema warna

Menyesuaikan skema warna website dengan brand tentu sangatlah penting dalam pembuatan web company profile. Selain itu, penyesuaian dalam skema warna website dengan brand juga membantu dalam meningkatkan brand awareness bisnis anda.

  • Menu navigasi

Selain tampilan website, anda juga perlu memastikan halaman internal pada website terpampang jelas di menu navigasi. Menu navigasi adalah bagian yang berisi link untuk mengarahkan pengguna ke halaman internal website. Adapun halaman yang wajib ada pada sebuah menu navigasi seperti antara lain About Us, Contact, Product, dan Testimony sehingga mudah ditemukan pengunjung.

  1. Lengkapi informasi dan identitas perusahaan

Setelah memilih tema dan mengatur tampilan website, langkah selanjutnya yang perlu dilakukan yaitu mengisi informasi dan identitas perusahaan. Lengkapilah nama website, deskripsi, favicon, hingga logo situs company profile. Caranya seperti:

  • Buka fitur dashboard WordPress
  • Klik menu Appearance setelah itu pilih Customize
  • Klik Site Identity, lalu lengkapilah Site Title, Tagline perusahaan, dan unggah Logo serta Site Icon

6. Buat halaman website

Sebuah website company profile diwajibkan memiliki halaman About Us, Contact, dan Product. Lebih baik lagi jika ditambahkan halaman Testimoni dari pelanggan untuk mebuat yakin calon konsumen.

Inilah penjelasan singkat cara membuat halaman di WordPress:

  • Masuk ke dashboard WordPress
  • Pilih Pages, lalu klik Add New
  • Ketik judul dan deskripsi halaman
  • Kamu bisa tambahkan gambar/video dengan mengupload file di Media Library
  1. Publikasikan halaman

Anda sudah memilih tema, mengatur halaman, dan melengkapi situs dengan informasi Perusahaan, bukan? Jika semua sudah dilalui, selanjutnya publikasikan halaman website dengan mengklik Publish di sisi kanan atas.

Kesimpulan

Itulah  cara pembuatan website company profile langkah demi langkahnya. Perli diketahui juga website company profile adalah sebuah kebutuhan bagi bisnis di era digital. Menurut data yang ada, 71% bisnis kecil telah memiliki website sendiri. Jangan sampai bisnis anda termasuk 29% sisanya yang ketinggalan ya!

Anda juga dapat mengetahui dan membaca ulang kembali terkait contoh website company profile untuk menambah referensi dan pengetahuan tentang bisnis yang telah anda jalankan.

sasya
Hi, I’m sasya

Nama lengkap Sasya Dinda Ayu, berasal dari cirebon jawabarat, merupakan seorang pelajar dari SMKN1 Mundu, mengambil jurusan teknik jaringan komputer

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *